SMKN 1 Praya Tengah Unjuk Gigi di Pameran Teknologi Tepat Guna

SMKN 1 Praya Tengah Unjuk Gigi di Pameran Teknologi Tepat Guna

Praya Tengah, Lombok Tengah – SMKN 1 Praya Tengah menunjukkan eksistensinya di kancah teknologi dengan mengikuti Pameran Teknologi Tepat Guna yang diselenggarakan di Islamic Center pada tanggal 15 hingga 17 Juli 2024 lalu. Dalam pameran ini, SMKN 1 Praya Tengah memamerkan salah satu produk unggulannya, yaitu Rak Pintar berbasis IoT.

Rak Pintar ini merupakan hasil karya inovatif siswa-siswi jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) dan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) di bawah bimbingan Ibu Lia Ulfa, S.ST. Rak Pintar ini dirancang untuk mendeteksi jumlah dan berat barang secara real-time menggunakan teknologi Internet of Things (IoT).

Keunggulan Rak Pintar ini menjadikannya sebagai produk yang menarik perhatian banyak pengunjung pameran. SMKN 1 Praya Tengah bahkan didapuk sebagai satu-satunya sekolah perwakilan dari NTB yang memamerkan produknya beserta para siswanya.

Pada kesempatan ini, SMKN 1 Praya Tengah juga menjalin kolaborasi dan kerja sama dengan tim Bale Mesin Digital. Kolaborasi ini diharapkan dapat membuka peluang baru bagi SMKN 1 Praya Tengah untuk terus mengembangkan produk-produk inovatif lainnya di masa depan.

Pameran Teknologi Tepat Guna ini tidak hanya diikuti oleh SMKN 1 Praya Tengah, tetapi juga dihadiri oleh perwakilan dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Para peserta pameran memamerkan berbagai produk alat canggih dan alat kesenian yang menarik.

Selain pameran, acara ini juga dimeriahkan dengan bazar asesoris, makanan, pakaian, dan lain-lain. Pengunjung pameran dapat berbelanja berbagai kebutuhan dengan harga yang terjangkau.

Keikutsertaan SMKN 1 Praya Tengah dalam Pameran Teknologi Tepat Guna ini merupakan bukti nyata komitmen sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan melahirkan generasi muda yang kreatif dan inovatif.